Kamis, 11 Mei 2023

MIN 8 Gunungkidul Ikuti Try Out ASPD Bersama Kabupaten Gunungkidul

 


Semanu ---- Dua minggu menjelang Asesmen Standarisasi Pendidikan Daerah (ASPD) tingkat SD/MI tahun pelajaran 2022/2023, MIN 8 Gunungkidul mengikuti try out bersama yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul. Pelaksanaan try out ini telah berlangsung selama tiga hari sejak Selasa (9/5/2023) hingga Kamis (11/5/2023).

Terdapat tiga mata pelajaran yang diujikan, yaitu Literasi Membaca, Numerasi, dan Literasi Sains. Masing-masing mata pelajaran diberikan durasi mengerjakan selama 120 menit, dimana sejumlah 45 peserta dibagi ke dalam 2 sesi waktu. Sesi pertama berlangsung dari pukul 07.30 – 09.30 WIB, sedangkan sesi kedua berlangsung pukul 10.00 – 12.00 WIB.

Menurut penuturan Hamid, guru pengampu mata pelajaran numerasi, try out merupakan wadah yang tidak bisa disepelekan karena dapat menentukan tingkat kesiapan peserta didik menghadapi ASPD yang sebenarnya. “Try out dirancang semirip mungkin dengan kondisi ASPD kelak, baik dari segi materi soal, situasi tempat, hingga jam pelaksanaannya. Hal ini dimaksudkan agar peserta didik terbiasa dan merasa nyaman saat ASPD yang sesungguhnya berlangsung,” tutup Hamid. (tna)



0 komentar:

Posting Komentar