Rabu, 04 Oktober 2023

Pelaksanaan AKMI MIN 8 Gunungkidul Berjalan Lancar

 


Semanu ---- Tahun ini, MIN 8 Gunungkidul terpilih kembali untuk mengikuti Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI). AKMI merupakan evaluasi yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama RI untuk mengukur kompetensi peserta didik madrasah dalam bidang literasi membaca, literasi numerasi, literasi sains, literasi sosial budaya, dan survei karakter. AKMI sendiri dilaksanakan selama dua hari yaitu Senin (2/10/2023) dan Selasa (3/10/2023).

Peserta AKMI adalah seluruh siswa kelas lima yang berjumlah 28 siswa dengan pembagian dua sesi. Sesi pertama digelar pukul 07.30 WIB sampai 10.00 WIB, sementara sesi kedua dimulai pukul 10.30 WIB sampai 13.30 WIB. Para peserta menggunakan ponsel pintar masing-masing untuk menjawab butir-butir soal AKMI yang disajikan.

Menurut Hamid Fitrianto selaku proktor, pelaksanaan AKMI kali ini berjalan lancar dan terkendali. “AKMI tahun ini cukup lancar dan terkendali. Tentu saja hal ini tidak lepas dari pengalaman AKMI yang pernah kita laksanakan dua tahun lalu,” tutur Hamid. (tna)



Lokasi: Semanu, Kec. Semanu, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar