Semanu (MIN 8 Gunungkidul) -- Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh siswa MIN 8 Gunungkidul. Dalam lomba melukis poster yang diselenggarakan oleh SMP Negeri 1 Semanu dalam rangka HUT ke-57 pada hari Selasa, (14/1/2025), Kayla Habibah Zahra berhasil meraih juara 2. Lomba yang mengangkat tema kebersihan lingkungan ini diikuti oleh siswa-siswi sekolah dasar di lingkungan Kapanewon Semanu.
Kemenangan Kayla ini membuktikan bahwa siswa MIN 8 Gunungkidul memiliki bakat dan minat yang tinggi di bidang seni, khususnya melukis. Selain itu, keberhasilan ini juga menunjukkan kepedulian siswa MIN 8 Gunungkidul terhadap lingkungan sekitar.
Sebagai juara 2, Kayla mendapatkan sertifikat dan uang pembinaan. “Prestasi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi MIN 8 Gunungkidul lainnya untuk terus berkreasi dan berkarya,” tutur Nurhayati, salah satu guru. (tna)
0 komentar:
Posting Komentar