Ketua K3S, Azis Risdiyanto, dalam sambutannya memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh proktor yang hadir. Beliau menegaskan bahwa proktor adalah ujung tombak kesuksesan ujian berbasis komputer, sehingga semangat dan ketelitian dalam menjalankan tugas sangat diperlukan demi kelancaran kegiatan. Senada dengan hal tersebut, Koordinator Seksi Pendidikan Korwil Biddik Kapanewon Semanu, Sumarmi, menyampaikan terima kasih kepada narasumber, jajaran K3S, serta seluruh proktor atas sinergi yang terjalin dengan baik dalam mempersiapkan agenda penting ini.
Penyelenggaraan Try Out ini diharapkan tidak sekadar menjadi ajang simulasi teknis, tetapi juga menjadi instrumen efektif untuk mendongkrak nilai dan prestasi akademik siswa di wilayah Gunungkidul. Dengan persiapan yang matang dari sisi proktor seperti yang dilakukan oleh Hamid Fitrianto, diharapkan kendala teknis dapat diminimalisir sehingga konsentrasi siswa tetap terjaga. Acara ditutup dengan harapan kolektif agar seluruh rangkaian kegiatan Try Out hingga ujian utama nanti dapat berjalan lancar tanpa hambatan berarti. (tna)







0 komentar:
Posting Komentar