Jumat, 10 Oktober 2025

Siswa MIN 8 Gunungkidul Raih Juara 3 Madrasah Singer KOSSMA Kabupaten

 


Wonosari ---- Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 8 Gunungkidul kembali menorehkan prestasi gemilang di bidang seni. Siswi terbaiknya, Aqila Salsabil, berhasil meraih Juara 3 dalam cabang lomba Madrasah Singer Putri pada ajang Kompetisi Olahraga dan Seni Siswa Madrasah (KOSSMA) tingkat Kabupaten Gunungkidul.

Lomba vokal yang mempertemukan talenta-talenta terbaik dari madrasah se-Kabupaten Gunungkidul ini digelar pada Rabu, (8/10/2025), dengan lokasi perlombaan di MTsN 4 Gunungkidul. Aqila memukau dewan juri dan penonton dengan membawakan lagu wajib "Indonesia Jaya" dengan penuh semangat nasionalisme dan lagu pilihan "Ramadhan" yang dibawakan dengan penuh penghayatan Islami.

Prestasi Aqila yang berhasil menyabet medali perunggu di tingkat kabupaten ini merupakan hasil dari latihan keras dan bimbingan intensif dari guru pendampingnya, Ayu Nur Hidayati.

Ayu Nur Hidayati, guru pembimbing Madrasah Singer, menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian anak didiknya. "Alhamdulillah, ini adalah pencapaian yang luar biasa dan sangat membanggakan. Meraih Juara 3 di tingkat kabupaten adalah bukti bahwa Aqila punya kualitas vokal dan mental yang mumpuni," ujar Ayu.

"Aqila tampil sangat maksimal, terutama pada lagu pilihannya. Dia berhasil menyatukan teknik vokal yang baik dengan emosi yang tepat, sehingga pesan lagunya sampai. Perjuangan di tingkat kabupaten sangat berat, tetapi Aqila mampu membuktikan dirinya. Saya berharap prestasi ini menjadi motivasi bagi Aqila dan seluruh siswa MIN 8 Gunungkidul lainnya untuk terus mengasah bakat dan berani berkompetisi," tutup Ayu. (tna)



0 komentar:

Posting Komentar